Selena Gomez Pemilik Rare Beauty Donasi Ke Palestina, Warga Sipil Harus Dilindungi

NEW YORK, NEW YORK - 29 MARET: Selena Gomez merayakan peluncuran Koleksi Minyak Bibir Berwarna Soft Pinch dari Rare Beauty pada 29 Maret 2023 di New York City. (Foto oleh Cindy Ord/Getty Images)
Newestindonesia.com, Aktris dan penyanyi Amerika Serikat Selena Gomez setelah rehat pada media sosialnya karena muak melihat kekerasan yang ada di dunia, melalui Rare Beauty Ia terpukul dengan gambar dan laporan yang datang dari Timur Tengah.
Pemilik brand skincare Rare Beauty itu, melalui Instagramnya Ia melakukan donasi kepada warga negara Palestina yang terdampak akibat peperangan antara Israel dan Palestina yang terjadi sejak 07 Oktober 2023 silam.
“Ribuan warga sipil Palestina yang tidak bersalah telah terbunuh dalam serangan udara Israel dan jutaan warga sipil terpaksa mengungsi dan tidak memiliki akses terhadap makanan, air, obat-obatan, atau
kebutuhan dasar untuk bertahan hidup. Sebagian besar korbannya adalah anak-anak. Warga sipil Palestina harus dilindungi, titik”.
“Kami masih berduka atas serangan teror yang mengerikan terhadap warga sipil tak berdosa di Israel pada tanggal 7 Oktober, banyak dari mereka juga anak-anak. Tidak ada situasi di mana serangan terhadap warga sipil dapat diterima. Kami mengecam keras segala bentuk anti-Semitisme dan Islamofobia”, Dikuitp melalui Instagram Rare Beauty.
Ia mengatakan mendesak semua orang untuk mendukung organisasi kemanusiaan yang bekerja tanpa kenal lelah untuk memberikan bantuan dan pertolongan kepada mereka yang membutuhkan.
Rare Beauty akan memberikan donasi kepada Perkumpulan Palang Merah/Bulan Sabit Merah Internasional – Magen David Adom, & Perkumpulan Bulan Sabit Merah Palestina yang memberikan perawatan darurat di lapangan. mereka juga akan berdonasi ke UNICEF untuk membantu mendapatkan bantuan medis dan sumber daya yang mendesak bagi anak-anak Gaza.
Writer & Editor: DAW