Kisah Perjalanan Andrea Medina Dari Model Dan Pengusaha Hingga Keikutsertaan Miss Global 2022

Foto: Dok. Andrea Medina (Instagram)
NewestIndonesia.com, Kisah Andrea Medina seorang wanita yang berasal dari Meksiko yang mendapat sebuah kesempatan menjadi kontestan yang berkompetisi di Miss Global 2022 yang diselenggarakan di Pulau Dewata – Bali 11 Juni 2022 lalu.
Wanita yang kelahiran 1993 tersebut setelah lulus dari bangku SMA menuju ke universitas menjadi seorang model hanyalah sebuah hobi yang dikembangkan hingga bekerja dengan brand – brand besar dan kadang hanya untuk senang – senang.
“Saya menjadi model sebagai hobi dengan brand besar dan di masyarakat hanya untuk bersenang -senang”, Ungkapnya kepada NewestIndonesia.com (10/07).
Andrea mengambil kuliah pada jurusan marketing di Universitas Harvard, Setelah tiga tahun kemudian Ia mengambil postgraduate atau program pascasarjana pada jurusan manajemen strategis dan korupsi politik.
Pada tahun 2022 lalu adalah momen kesempatan Andrea untuk menjadi kontestan Miss Global 2022 yang mewakili negara Meksiko, Hal tersebut diinginkan karena ingin untuk mengenal budaya baru dan orang-orang dari latar belakang budaya yang berbeda.
Sebelum ke Bali – Indonesia, Andrea menyempatkan untuk berkunjung ke KBRI Indonesia di Meksiko. Di KBRI Indonesia tersebut Ia bertemu dengan Cheppy Wartono seorang Duta Besar RI di Meksiko mengatakan bahwa Andrea diperkenalkan budaya Indonesia yang mendunia.
“Di KBRI, Cheppy Wartono melakukan pekerjaan luar biasa untuk menunjukkan budaya Indonesia kepada dunia” Ungkapnya.
Selain itu hal penting yang perlu dipersiapkan sebelum ke Bali – Indonesia untuk mengikuti Miss Global 2022, Ia menyebutkan memiliki seorang coach bernama Natalie Glebova yaitu wanita yang dinobatkan sebagai Miss Universe 2005 menuturkan “rahasianya adalah menjadi diri sendiri dan sepenuhnya berada di saat ini”.
Pada saat pertama kalinya menginjak Pulau Bali, Ia mengatakan sangat indah hingga orang – orangnya sangat ramah dan hormat. Selama mengikuti keikutsertaan Miss Global 2022 tersebut, Ia menghabiskan waktunya selama 5 minggu dan apabila memiliki kesempatan pasti akan mempertimbangkan tinggal di Indonesia.
Dan, Ia mengatakan sama sekali tidak memiliki Culture Shock saat pertama di Bali – Indonesia. Di KBRI Meksiko belajar banyak tentang budaya dan jatuh cinta terutama dengan cita rasa Kopi Indonesia.
Walaupun tidak sebagai pemenang Miss Global 2022, Andrea tetap senang dengan pengalaman sebagai kontestan Miss Global 2022 yang diselenggarakan di Pulau Dewata – bali tersebut. Selain itu Ia juga mengatakan organisasi yang menyelenggarakan acara tersebut sangat luar biasa.
Andrea selain memiliki passion di bidang model, Ia juga memiliki sebuah bisnis produk kecantikan dan menjual sebuah gaun pernikahan. NewestIndonesia.com juga menanyakan kira – kira bagaimana awal memulainya?
“Bekerja seperti hobi bagi saya dan mulai bermain di bursa New York dengan nama kakek saya pada usia 9 tahun dan membangun perusahaan saya sendiri pada usia 12 tahun”.
“Kemudian muncul di Media Forbes ketika saya berusia 22 tahun sebagai penjelajah dunia dan pengusaha. Tidak ada yang mustahil dalam hidup, jika Anda merasakannya di dalam hati dan bekerja dengan semangat, semuanya mungkin!”, Ungkapnya.

Dalam sebuah budaya antara Indonesia dan Meksiko tentu memiliki sebuah perbedaan yang beragam, Namun tentu Indonesia dan Meksiko memiliki hubungan yang sangat erat.
“Kami memiliki hubungan baik sejak mantan Presiden Sukarno (1945 – 1967) dan mantan Presiden Adolfo lopez Mateos (1958 – 1964). Saya kagumi filosofi Pancasila dan dasar-dasar yang membangun Indonesia”, Ungkapnya.
Akhir kata, Apabila kamu ingin memiliki sebuah passion di bidang model dan business woman seperti Andrea Medina, Singkat kata Ia mengatakan “ketekunan adalah kunci dan disiplin mengalahkan kecerdasan”, tutupnya.
Jangan lupa dapatkan informasi terbaru lainnya dari NewestIndonesia.com dengan cara nyalakan notifikasi website kami hanya dengan klik Izinkan pada layar atas.
Writer & Editor: Dewa Agung Wisnu.