Newestindonesia.com, Musisi kelahiran Vancouver, Canada yaitu Dave Moffatt baru – baru ini merilis sebuah cover lagu yang berjudul ‘Nothing’s Gonna Change My Love For You’ bersama ‘Music Travel Love’ yang syuting video musiknya tersebut berlokasi di Air Terjun Banyumala, Singaraja, Bali.
Dave telah mengunggah lagu tersebut pada akun Tiktok, Instagram, Youtube, serta pada platform digital lainnya. Dave menyanyikan lagu tersebut dengan suara khasnya dengan diiringi suara keyboardnya. Kemudian ditambah suara gitar dari anggota ‘Music Travel Love’ yaitu Clint Moffatt dan Bob Moffatt.
Dave tampaknya menyukai Indonesia karena memiliki alam yang mempesona karena Ia juga sempat datang ke Indonesia pada awal tahun 2022 lalu. Pada musik video ‘Nothing’s Gonna Change My Love For You’ Ia memilih Bali sebagai lokasi syuting video musik tersebut yang juga menyuguhkan panorama segar dan asri Bali Utara yaitu Air Terjun Banyumala yang berlokasi di Kota Singaraja.
Pada akun YouTube Dave, Cover lagu tersebut sudah mencapai 106.999 views yang di unggah oleh Dave pada 14 Sep 2022 lalu. Rata – rata dari subscriber Dave sangat menyukai dari cover yang dibawakan olehnya.
Dave akan sebagai pembuka pada konser musik Westlife Indonesia. Konser musik Westlife tersebut, Dave bakal tampil pada panggung pertunjukan Westlife yang berlangsung di Sentul International Convention Center (SICC), Bogor, pada Sabtu mendatang (24/9/2022).
Buat kamu yang menyukai lagu ‘Nothing’s Gonna Change My Love For You’ jangan lupa dengarkan lagunya di platform musik: