Newest Indonesia, Jadwal MotoGP Mandalika 2022 yang akan berlangsung akhir pekan ini telah diketahui. Rencananya, seri kedua MotoGP 2022 itu akan dihelat di Sirkuit Mandalika, Indonesia, pada 18-20 Maret 2022.
Para pembalap pasti akan mengincar kemenangan demi merebut poin penuh di awal musim MotoGP 2022. Dengan begitu, dapat dipastikan persaingan posisi pertama di Sirkuit Mandalika nanti akan berlangsung sengit.
Pembalap Tim Repsol Honda, Pol Espargaro saat ini memiliki kans yang paling besar memenangkan MotoGP Mandalika 2022 lantaran pada hari terakhir tes pramusim pada Februari lalu, ia mampu menjadi yang tercepat.
Pol memperlihatkan bahwa motor Honda dapat melaju kencang di sirkuit baru milik Indonesia itu. Bukti Honda bisa melaju kencang di Sirkuit Mandalika juga menjadi sinyal bahwa rekan Pol, Marc Marquez, bisa juga bersaing memperebutkan kemenangan di GP Indonesia tersebut.
Lantas siapakah yang akan memenangkan MotoGP Mandalika untuk pertama kalinya? Apakah Pol? Atau Marquez? Bisa juga datang dari pembalap lain, terutama dari Ducati yang sudah tampil menjanjikan sejak awal musim?
Tentunya sebelum para pembalap menjalani balapan, mereka akan diberikan waktu empat sesi latihan bebas yang terbagi dua hari, yakni pada Jumat 18 Maret dan Sabtu 19 Maret 2022. Lalu pada Sabtu juga diadakan sesi kualifikasi untuk menentukan posisi pembalap saat balapan berlangsung,
Balapan sesungguhnya baru akan dimulai pada Minggu 20 Maret 2022 pukul 14.00 WIB. Momen itu jelas akan menjadi sejarah karena pertama kalinya Mandalika akan menggelar balapan terelit di dunia saat ini.